Ebook "Kisah Inspiratif dan Refleksi Diri"

Ebook yang satu ini berjudul "Kisah Inspiratif dan Refleksi Diri", dimana isi dari ebook ini bercerita tentang kisah-kisah inspiratif dan juga renungan untuk refleksi diri. Ebook ini sangat menarik untuk dibaca dan kamu pasti tidak akan bosan membacanya.


Banyak burung dalam sangkar mati dengan menganggap bahwa langit itu adalah atap sangkarnya, tanpa menyadari bahwa langit di luar begitu luas dan tinggi, begitu pula kita yang lahir, hidup dan besar dalam "sangkar" keterbatasan, menganggap diri kita adalah orang biasa yang hanya melakukan hal-hal biasa. Ebook ini dibuat dengan tujuan supaya kita menyadari bahwa kita adalah pribadi yang diciptakan untuk suatu hal yang luar biasa, untuk menemukan potensi tidak terbatas dari dalam diri kita, dan untuk membuat orang lain tersenyum karena kita.

"Setiap hari adalah hari yang panas, kita butuh seteguk air putih untuk melegakan dahaga."

"Setiap hari banyak kerikil tajam yang ketika kita melewatinya kaki kita bisa terluka, kita butuh sandal untuk bisa melewatinya tanpa terluka."


Tips: Baca 1 kisah dan 1 renungan refleksi diri setiap hari. Jika sudah semua, ulangi dari awal, dan kita akan menjadi orang yang lebih baik, lebih baik dan lebih baik dari hari kehari. Kenapa 1 kisah dan 1 renungan setiap hari? Karena supaya kita bisa menangkap pesan yang disampaikan dan bisa kita terapkan setiap harinya, tanpa menganggapnya hanya sebuah buku yang enak dibaca.


Selamat membaca dan tetap tersenyum

ebook, kisah inspiratif, gratis

Download ebook gratis


Tidak ada komentar:

Posting Komentar